Friday, June 24, 2016

Dia Dulu Datang Nangis Istrinya Meninggal Butuh Bantuan, Eh Sekarang Kelakuannya Begini!

CeritaNews.com - Pendiri Teman Ahok merasa sakit hati saat melihat adanya konferensi pers yang dilakukan eks Teman Ahok. Apalagi ketika melihat Richard Sukarno menjadi yang paling vokal dalam acara tersebut.

Juru Bicara Teman Ahok, Singgih Widiyastomo mengungkapkan, Richard sudah dikeluarkan dari Teman Ahok sejak Februari 2016.

Singgih menyampaikan, Teman Ahok pernah menolong Richard saat butuh pertolongan. Saat itu, tiba-tiba saja Richard mendatangi markas Teman Ahok dengan wajah berurai air mata dan meronta-ronta meminta tolong.

"Beliau pernah kita tolong, dia datang ke kami dengan nangis-nangis bahwa disitu istrinya meninggal dan butuh bantuan. Saat itu beliau kita tolong, tapi sekarang ternyata kami ditusuk dari belakang," ungkap Singgih dalam konferensi pers di kantornya, Jakarta Selatan, Rabu (23/6/2016).

Tidak hanya Singgih dan empat inisiator lain yang kecewa, beberapa relawan lain di berbagai wilayah juga menumpahkan kekecewaannya di grup Whatsapp. Mereka menilai apa yang dilakukan Richard Cs sungguh suatu perbuatan kurang kerjaan.

Monday, June 20, 2016

SALAHKAH AKU KARENA BERBEDA DENGANMU?

Hidup dan berada sebagai kelompok minoritas selalu tidak menyenangkan. Ruang  gerak kebebasan sepertinya dipangkas  karena didominasi oleh kelompok mayoritas. Diskriminasi pasti tetap ada dan bahkan penghilangan hak-hak yang dimiliki secara sepihak, adalah cara vulgar yang harus dihadapi oleh  kelompok minoritas ini.
                Buku sederhana ini mau menggambarkan  kisah bagaimana sepak terjang seseorang yang menjadi bagian dari kelompok minoritas. Minoritas dalam konteks Indonesia bisa dilihat dari beberapa sisi, seperti agama yang dianut,  suku dan  ras dari kelompok tertentu.  Tak  dapat dipungkiri  bahwa stigma tentang minoritas  yang ada di Indonesia tak pernah hilang dari ingatan publik.  Berbekal  memori dan sejumlah literatur, Wu Da Ying mencoba untuk  mengkonstruksi  perlakuan yang tidak wajar terhadap  kelompok  tertentu.     
                Belajar dari keindonesiaan berarti belajar  tentang keberagaman.  Keberagaman yang ada di Indonesia bukanlah  sebuah upaya permintaan  dari negeri ini tetapi keberagaman dilihat sebagai sesuatu yang terberi dari Allah. Adakah yang salah dari keberagaman Indonesia?***(Valery Kopong)




Friday, June 17, 2016

GUNUNG NEBO





UNTUK SAHABAT

Oh Tuhan…
Dengarkanlah suara hatiku
Yang semakin keras ini
Lihatlah wahai angin dan hujan
Kebungkaman mulut ini
Yang tak mampu mengucapkan
Kata selamat tinggal
Dengarkanlah wahai sahabat
Betapa sakitnya perpisahan  ini
Hati ini kesepian dan duduk termenung
Menantikan kau kembali padaku
Dan ingatlah wahai sahabat
Tak akan tega kukhianatimu
Tak peduli bila kau sudah melupakanku
Sampai kapan pun
Kau tetap sahabatku

Oleh: Odilia N.I.Restu H   (7.2)

SMP Maria Mediatrix-Kota  Bumi-Tangerang

Wednesday, June 15, 2016

HUKUMAN KEBIRI

Mengikuti  arah diskusi ILC di TVOne, membuka wawasan publik tentang pentingnya hukuman terhadap pelaku yang memperkosa  dan membunuh secara sadis korbannya. Memang memiriskan hati ketika berhadapan dengan peristiwa ini. Apakah kita hanya sebatas memberikan rasa prihatin kepada  peristiwa ini atau memberikan solusi sebagai upaya untuk mengatasi pelbagai persoalan yang tengah dihadapi bangsa ini. Kasus pemerkosaan dan pembunuhan secara sadis sedang mengintai dunia sekitar kita. Atas peristiwa ini maka dicanangkan sebagai situasi darurat.
Peristiwa ini sepertinya mendesak langkah nyata pemerintah dalam upaya menangani masalah ini. Beberapa waktu lalu, Presiden Jokowi mengeluarkan perppu tentang hukuman kebiri bagi pelaku pemerkosaan. Memang perppu yang dikeluarkan itu memberikan sebuah tanggapan terhadap situasi yang tengah dihadapi bangsa ini namun banyak kalangan menilai bahwa hukuman kebiri bukanlah solusi dan tidak menjamin bahwa bisa melenyapkan kejadian serupa. Hukuman kebiri dan hukuman mati, barangkali tidak terlalu jauh berbeda. Bahwa inti dari penerapan hukuman itu adalah untuk memberikan efek jerah dan tidak terjadi lagi pelaku kejahatan seksual.