Bacaan Injil pada hari ini menceritakan tentang ancaman Herodes terhadap Yesus. Herodes mempunyai niat jahat terhadap Yesus, yaitu ingin menyingkirkan Yesus dari tengah-tengah mereka. Namun saatnya belum tiba, Yesus melanjutkan perjalananNya untuk mewartakan tentang Kerajaan Allah dan mengumpulkan umatNya agar kelak mereka semua dipersatukan di dalam Rumah Bapa di surga dan melanjutkan untuk membuat tanda-tanda kebesaran Allah, yaitu menyembuhkan orang sakit dan mengusir roh-roh jahat.
Mengapa Herodes ingin menyingkirkan Yesus ? Mungkin, Herodes mulai kehilangan popularitasnya sebagai penguasa, atau merasa terancam jabatan kekuasaannya dengan kehadiran Sang Raja Sesungguhnya, Yesus. Mungkin juga, Herodes merasa tersaingi gaya kepemimpinannya yang diktator dengan gaya kepemimpinan Yesus yang lemah lembuh, rendah hati dan penuh kasih sayang.
Perbuatan baik-cinta kasih sehebat apapun yang kita lakukan pasti ada yang merasa tidak suka. Namun demikian, kita hendaknya tetap melanjutkan perbuatan baik-cinta kasih kita, karena ini adalah misi Kristus, yaitu menampakkan Kebaikan dan Cinta Kasih Allah di tengah-tengah dunia ini. Kita yang sudah diberkati oleh Allah hendanya menyalurkan berkat-berkat Allah itu kepada sesama kita, sehingga makin banyak orang merasakan berkat Allah.
( Inspirasi : Lukas 13:31-35, 29 Oktober, Suhardi )
0 komentar:
Post a Comment