Friday, August 7, 2020

Berani Menyankal Diri

 Benarkah saya murid Yesus? Pernahkan saya mengukur sudah sejauh mana kemuridan saya?
 Bacaan Injil pada hari ini dapat menjadi salah satu ukuran kwalitas kita sebagai murid Yesus.Yesus bersabda, "Setiap orang yang mau mengikuti Aku, harus menyangkal diri, memikuli salib dan mengikuti Aku."Ada tiga ukuran kwalitas sebagai murid Yesus, yang pertama adalah menyangkal diri. Menyangkal diri adalah sikap dan tindakan murid Yesus yang tidak mengutamakan kepentingan pribadi.Dia lebih mengutamakan rencana dan kehendak Allah. 

Bunda Maria berkata "Ecce Ancila Domini, Fiat  voluntas tua mihi verbum tuum" (Lihat aku ini adalah hamba Tuhan,terjadilah padaku menurut perkataanMu.) Yang kedua adalah memikul salib. Memikul salib adalah berani menghadapi tantangan, kesulitan, penderitaan, kebencian, penghinaan demi memenangkan sebuah kehidupan. Tetapi salib juga berarti sarana untuk meninggalkan berbagai macam sampah dalam kehidupan kita: keserakahan/ketamakan,prasangka dan praduga, atau keangkuhan/kesombongan supaya kita dapat mengalami keakraban dengan Dia yang dibawa Yesus dengan kedatangan-Nya ke tengah dunia.Yang ketiga mengikuti Yesus. Mengikuti Yesus adalah kita hendaknya jejak jejak hidup-Nya yang diteladankan kepada kita, mengikuti visi dan misi-Nya, mengikuti jalan keselamatan-Nya dan mengikuti Yesus di dalam Kerajaan-Nya.

Sudahkah aku memenuhi tiga kwalitas sebagai murid Yesus?
(Inspirasi : Matius 16:24-28, 07 Agustus, Suhardi )

0 komentar: