Tuesday, July 7, 2020

Berani Berbuat Baik


Dalam realitas kehidupan, terkadang kita mengalami bahwa perbuatan baik kita disalah-mengerti oleh orang lain. Perbuatan baik kita ditanggapi dengan nada negatif. Lalu, apakah kita akan berhenti berbuat baik?" Pasti tidak!  Itulah jawaban yang kita kehendaki.Yesus membutuhkan pribadi kita untuk mewujudkan cinta kasih dan perbuatan baik-Nya demi keselamatan sesama.

Pada hari ini kita mendengarkan bacaan Injil yang menceritakan perbuatan baik dan kasih Yesus untuk menyembuhkan orang sakit bisu yang kerasukan setan.Tetapi
,perbuatan baik Yesus itu ditanggapi negatif oleh orang Farisi. Mereka mengatakan bahwa Yesus menyembuhkan orang sakit bisu itu dengan kuasa penghulu setan.

 Orang yang membenci orang  lain biasanya hatinya tertutup terhadap perbuatan baik dari orang yang dibenci itu. Orang Farisi tertutup hatinya terhadap cinta kasih dan perbuatan baik Yesus. Namun demikian,Yesus tetap berkeliling dari desa dan kota untuk melakukan kasih dan perbuatan baik serta mewartakan Kerajaan Allah. Sekarang,Yesus membutuhkan kita untuk melanjutkan kasih dan perbuatan baik-Nya kepada sesama kita. Yesus membutuhkan diri kita, karena sedikit orang  yang bersedia menanggapi panggilan Yesus untuk melanjutkan misi-Nya itu.

Marilah kita katakan,  "Never Give  Up " untuk berbuat baik dan cinta kasih, karena Yesus sangat membutuhkan diri kita untuk melanjutkan misi-Nya menyelamatkan banyak orang.
( inspirasi:Matius 9:32-38, 07 Juli,Suhardi )

0 komentar: